Tujuh Istana Terindah di Dunia
Majalah bergengsi Architectural Digest telah merilis daftar istana paling indah di dunia. Mari kita lihat bangunan-bangunan yang menduduki puncak daftar ini.
Villa di Maldives
The Soneva Hotel Group adalah operator resor ternama dunia yang menawarkan hotel-hotel mewah untuk mereka yang memilih liburan terpencil. Proyek barunya bernama Soneva Jani Chapter Two telah dibangun di Maldives, sama seperti kebanyakan hotel-hotel mewah sebelumnya. Soneva adalah perusahaan pertama yang meluncurkan rantai hotel 5 bintang di Maldives. Hotel baru yang ditawarkan adalah klaster hotel yang memiliki hampir 30 kediaman dengan atap geser dan kolam renang pribadi. Di beberapa villa bahkan disediakan seluncur air yang membawa pengunjung langsung menuju laguna.
Hotel ultra mewah di Montenegro
Rantai hotel The One&Only, yang memiliki hotel di resor-resor terkemuka dunia, memasuki pasar Eropa. Proyek pertamanya adalah The One&Only Portonovi Hotel di Montenegro. Pembukaan hotel dijadwalkan pada 1 Mei. Resor ini terletak di Pantai Adriatik dan dikelilingi oleh penunungan. Terdapat sebuah helipad dan akses ke marina dengan lebih dari 200 superyacht. Yang menarik, untuk tamu yang menginginkan sesuatu yang lebih dari sekedar mewah, hotel menyediakan kesempatan untuk menginap di Private Homes dengan perapian dan teras mereka sendiri.
Resor ramah lingkungan di Seychelles
Club Med Seychelles berlokasi di salah satu pantai pribadi di Samudera Hindia di jantung Kepulauan Seychelles. Resor ini dimiliki oleh operator perjalanan mewah asal Prancis. Tempat ini dinilai sebagai tempat terbaik untuk scuba diving. Tamu hotel dapat mengamati kehidupan bawah laut dengan mengendarai kapal yang memiliki kaca transparan di bawahnya. Pengunjung dapat menikmati pelajaran mengendarai yacht, memancing ikan marlin biru, meditasi di pesisir pantai, dan bahkan yoga di tengah hutan. Pemilik hotel bangga akan konsep hotel yang unik, yaitu ramah lingkungan. Artinya resor tidak merusak alam.
Pemandangan terbaik di Sisilia
Lokasi San Domenico Palace, Taormina, yang termasuk dalam jajaran hotel Four Seasons membangkitkan gairah. Laut Ionia yang berwarna biru langit, gunung Etna yang memukau, dan tembok kuno biara Dominican dijamin akan membangkitkan kekaguman! Yang menarik, sejarah gedung berawal lebih dari 8 abad lalu. Kompleks hotel yang baru dengan lebih dari 100 kamar terletak tepat di dalam gedung ini. Fitur khusus hotel adalah kolam renang yang dibangun di puncak bukit, yang menawarkan pemandangan terbaik dari lansekap pulau Sisilia yang sangat mengagumkan.
Mutiara Sardinia
Hotel bintang lima Baglioni Resort Sardinia akan membuka pintunya untuk tamu pada hari pertama musim panas. Keunggulan utama hotel adalah lokasinya yang unik. Kompleks hotel ini menempati 4 hektar wilayah yang dilindungi di pulau Tavolara, berlokasi di dekat pantai timus laut Sardinia. Hotel yang memiliki 78 kamar ini, menyediakan sebuah pusat spa, kolam renang dengan teras yang besar, sebuah gimnasium, lapangan golf, serta dua restoran bergengsi dengan hidangan Mediterania.
Bersantai di wilayah tropis Tiongkok
Operator hotel mewah terbesar di dunia, LUX Resorts & Hotels, menjalankan bisnis di hampir seluruh penjuru dunia. Anehnya, hotel pertamanya di Tiongkok baru dibuka tahun ini. Hotel ini tersembunyi di taman tropis dengan Sungai Nansihe. Namun, hotel juga memiliki atraksi airnya sendiri, yaitu kolam besar tanpa batas. Sedangkan untuk aspek naturalnya, desainer yang bekerja menciptakan kompleks perhotelan ini juga muncul dengan ide unik pencahayaan di kamar. Setelah matahari terbenam, mode langit penuh bintang diaktifkan, ini memungkinkan penghuni hotel dari kota yang bosan akan hingar bingar dan gedung-gedung beton untuk bersantai dengan tenang.
Istana Mewah Versailles
Para pecinta sejarah pada akhirnya dapat bergembira: musim panas ini di wilayah Château de Versailles, selain dari tur biasa, pengunjung juga dapat menginap di istana kerajaan. Hotel Airelles Château de Versailles, dan Le Grand Contrôle dianggap sebagai ciri khas kota Paris. Kedua hotel ini dibangun di abad ke-17. Hanya ada 14 kamar di hotel ini, namun tiap kamar dibuat dengan megah! Interior kamar diciptakan berdasarkan arsip Versailles. Apartemen yang paling mewah adalah kamar royal suite seluas 120 meter persegi.
Pelayan pribadi di Hurghada
Resor bintang 5 Rixos Premium Magawish Suites & Villas, yang terletak di jantung kota Mesir, Hurghada, juga menawarkan akomodasi kerajaan. Kamar di resor ini menawarkan lebih dari sekedar pemandangan laut, taman atau kolam pribadi. Di antara layanan eksklusif, hotel ini bahkan menawarkan jasa pelayan pribadi. Hotel ini mungkin menarik bagi penggemar scuba diving dan olahraga air yang ekstrim. Hotel juga memiliki klub selam dan selancarnya sendiri.
Majalah bergengsi Architectural Digest telah merilis daftar istana paling indah di dunia. Mari kita lihat bangunan-bangunan yang menduduki puncak daftar ini.
Tahun depan menjanjikan pengalaman tak terlupakan bagi para wisatawan, baik di rute yang sudah dikenal maupun tujuan baru yang segar. Selamat menikmati perjalanan! Para analis memprediksi beberapa tren penting di dunia pariwisata pada tahun 2025 yang patut diperhatikan.
Meskipun ada anggapan luas bahwa individu yang sangat kaya meninggalkan kota besar demi privasi, sebagian besar dari mereka masih memilih tinggal di kota metropolitan yang ramai. Menurut sensus miliarder terbaru yang dilakukan oleh Altrata, berikut adalah kota-kota dengan konsentrasi tertinggi individu yang memiliki kekayaan lebih dari $1 miliar.